Latest News


Folgi Blog - Para pabrikan gadget agaknya mulai tertarik mengembangkan perangkat jenis baru, yakni lensa kontak pintar.

Salah satunya adalah Sony, yang belakangan diketahui mematenkan teknologi lensa kontak dengan kamera terintegrasi.

Perangkat tipis yang dipasang tepat di permukaan mata ini memiliki sensor gambar, lensa, prosesor, dan media penyimpanan.

Bahkan ada juga modul wireless untuk mengirimkan hasil jepretan gambar ke smartphone atau gadget pendamping lainnya.

Pengguna bisa menjepret foto dengan mengedipkan mata. Aneka setting lain seperti bukaan (aperture) lensa dan zoom juga bisa dikendalikan dengan gerakan mata.

Tak cukup sampai di situ, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari DPReview, Selasa (3/5/2016), kamera lensa kontak ini turut dibekali teknologi digital imagze stabilization untuk meredam goyangan.

Sebuah display terintegrasi turut menampilkan hasil tangkapan gambar di depan mata pengguna. Menarik bukan?

Sayang, lensa kontak pintar Sony sejauh ini masih berupa paten. Belum jelas kapan ia akan terwujud, itu pun kalau Sony benar-benar berniat mau membuatnya.

Sebelumnya, selain Sony, Samsung telah mematenkan perangkat serupa. Demikian juga dengan Google yang mengembangkan teknologi lensa kontak pintar untuk monitoring kesehatan.